NA Menghadapi Globalisasi



Banjarnegara, hari ini (7/3/10) PDNA Banjarnegara menyelenggarakan Pelatihan Multimedia Pimpinan Daerah Nasyiatul Aisyiyah Banjarnegara. "Kami usia produktif (reproduksi) sehingga sulit sekali meluangkan waktu untuk berperan aktif dalam mengakses teknologi informasi dan komunikasi, oleh sebab itu saya sangat tertarik untuk menyelenggarakan kegiatan ini", ucap Ketua Umum PDNA Banjarnegara, Diyah Kumalasari, S.Pd.I.

Acara ini diikuti oleh semua PDNA Banjarnegara, yang berjumlah 28 orang. Bertempat di Laboratorium Komputer SMK Muhammadiyah Banjarnegara, kegiatan ini diikuti oleh peserta dengan sangat antusias. "Meskipun mayoritas pimpinan belum terbiasa mengakses internet, namun mereka sangat bersemangat.", ungkap Ketua Panitia, Ira Haerani, S.T.

Pelatihan Multimedia PDNA Banjarnegara bertema Penguasaan Teknologi Informasi dan Komunikasi, Menguasai globalisasi. "Meskipun kami pada rentang usia produktif, namun demi menganggulangi dampak negatif globalisasi pada anak-anak kami terutama, maka kami harus menguasai." , tambah Diyah Kumalasari, S.Pd.I.

Selain itu Penyampai materi, Mia Zuhara Primasari, S.Sos. menambahkan, "Sesuai dengan tema kali ini, NA harus mampu bersaing positif dengan organisasi lain, salah satu caranya adalah melalui media elektronik.

"Harapan kami Pelatihan Multimedia ini dapat menjadi pijakan awal Pimpinan menggunakan teknologi. ", ucap Diyah.

Koresponden: Tsania HD